Mobil Konsep
SRT TOMAHAWK VISION GRAN TURISMO CONCEPT

Tersedia eksklusif di game Gran Turismo 6 pada PlayStation 3, SRT Tomahawk Vision Gran Turismo datang dengan 3 varian, regular, GTS-R, dan X model.
Desain luar biasa ini diciptakan oleh Paul Hoste, desainer pemula di FCA. Tampak seperti mobil dari tahun 2035, moncong depan Tomahawk menyampaikan kesan agresif, buas dan bagian belakang yang menyudut dan asimetris. Garis desainnya sangat memperhatikan keseimbangan yang optimal antara aspek aerodinamis dan performa.

Pada varian regular, dibekali mid-mounted engine, 7000 cc 144-degree V10 yang mampu memproduksi 792 Hp disalurkan ke roda belakang. Sistem pneumatically-driven di bagian depan, menambah kontribusi 215 Hp sehingga total tenaga mencapai 1.007 Hp. Menggunakan sasis fiber komposit untuk berat yang seringan mungkin, Tomahawk mampu mencapai top speed 250 Mph (402 Km/jam).


Beralih ke model racing versi GTS-R, lebih agresif lagi dengan total 1.450 Hp (1,137 Hp dari mesin belakang dan 313 Hp dari sistem pneumatically-driven). Dengan berat hanya 662 Kg, paling ringan dari semua varian, mencapai kecepatan 300 Mph (483 Km/jam) adalah hal yang mudah baginya.

Akhirnya, versi “experimental” X,  paling buas dengan V10, rev limit hingga 14.500 Rpm, menghasilkan 2,168 Hp. Sistem pneumatically-driven di roda depan menghasilkan 422 Hp sehingga total tenaga yang dimuntahkan mencapai 2.590 Hp. Dengan top speed 404 Mph (650 Km/jam), setan buas ini siap menghempaskan pengemudinya sampai ke batas.